Hipersomnia adalah kondisi yang membuat seseorang merasa lelah dan mengantuk berlebih di siang hari. Penderita akan tetap kelelahan meski telah tidur dengan durasi yang cukup.Kondisi yang juga disebut excessive daytime sleepiness (EDS) ini memiliki dua jenis, yakni primer dan sekunder.Seseorang dikatakan mengalami hipersomnia primer ketika EDS berlangsung selama minimal tiga bulan, dan tidak disertai gejala lain.Sedangkan hipersomnia sekunder biasanya disebabkan oleh buruknya kualitas tidur di malam hari. Akibatnya, muncul rasa lelah dan terganggunya konsentrasi.Pada jenis sekunder, hipersomnia merupakan manifestasi dari penyakit lain. Contohnya, penyakit Parkinson, gagal ginjal, dan sindrom kelelahan kronis.